Powered by Blogger.

Pages - Menu

Thursday, September 13, 2012

BERANI HIDUP, BERANI MATI

Filifi 1:20-26
" karena bagiku hidup adalah Kristus dan mati adalah keuntungan "
para pelaku bom bunuh diri kelihatannya sangat berani. bayangkan: ia tahu akan hancur lebur, tetapai tetap nekad meledakkan bom yang melilit dirinya. ya, mereka heroik daripada sekedar berani mati, yakni berani hidup. tegar menghadapi hidup yang keras danpenuh penderitaan dengan tabah.
rasul Paulus adalah seorang yang berani hidup, sekaligus juga berani mati. " Hidup adalah Kristus", katanya. baginya, alasan terkuat untuk hidup adalah melakukan perbuatan yang memuliakan nama Allah: melayani jemaat, menolong sesama, serta memberitakan kasih Allah. mati adalah keuntungan. untung, sebab bisa bertemu dengan Kristusmuka dengan muka. Bisa beristirahat dari jerih lelah didunia. Jadi baik hidup maupun mari sama baik dan sama indahnya. namun Paulus lebih memilih untuk hidup " karena kamu." karena itu ia masih ingin berbuat banyak hal demi menjadi berkat bagi sesamanya. Ia bergairah hidup, Karena agenda kerjanya penuh dengan cita-cita mulia.
Hidup ini indah, asalkan visinya jelas. jika visi hidup kita adalah mau menjadi penyalur berkat, kita pun bisa hidup seperti Paulus. Hidup senang, mati pun tenang. sebaliknya hidup yang hanya memikirkan diri sendiri akan sangat membosankan. apakah visi hidup anda? untuk siapa dan untuk apa anda hidup?

Permenungan :
Tinggalkan teralis besi buatanmu sendiri: kerakuran dan keegoisan hidup.
bukalah dirimu bagi sesama, rangkul mereka. bila bunga kasihmekar dihatimu, engkau akan berani hidup dan berani mati.

No comments:

Post a Comment